Cyber Ninja

Cyber Ninja

Posted on 13 June 2012 by Feri in


  • Judul : Cyber Ninja
  • Seri : Internet
  • ISBN / EAN : 9786020028330 / 9786020028330
  • Publisher : ELEX MEDIA
  • Publish : 27 Juni 2012
  • Pages : 192
  • Weight : 200 gram
  • Dimension (mm) : 140 x 210
  • Harga : Rp. 44.000
CYBER NINJA, merupakan buku yang berisi tips dan trik untuk menjelajah dunia maya tanpa batas yang dikemas secara singkat dan rinci serta mudah untuk di lakukan, tentunya menggunakan teknik-teknik dan tools ala ninja. Anda akan mendapatkan pengalaman baru dan menarik dalam berselancar di internet karena terbebas dari halangan apapun. Jadilah NINJA yang selalu berhasil dalam menjalankan misi di dunia maya. Jadi tunggu apa lagi!.
Buku ini akan mengajarkan tentang teknik-teknik serta penggunaan tools dalam berinternet :
  • Unlimited Ninja Access
  • Ninja Proxy Server
  • Ninja DNS Server
  • Ninja Anonymous Email
  • Senjata Akses Internet Tanpa Batas
  • Senjata Ninja Dalam USB Flashdrive
  • Download Anything Ala Ninja
  • Manipulasi Gambar dan Video Ala Ninja
  • Mengintip Informasi Ala Ninja
  • Dan masih banyak lagi
Siapkah anda untuk memulai latihan ala NINJA????.
Buku seperti apakah ini ? Berikut sepenggal ulasan editor buku ini dengan artikel yang di buatnya : ‘Terobos Blokir Situs Jejaring Sosial’
Penulis
Sungguh tidak enak rasanya apabila internet di sekolah atau kantor memblok situs jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter. Kesempatan untuk eksis di dunia maya menjadi terhambat. Hal ini dapat menyebabkan rasa bosan dan putus asa karena akses internet sangat terbatas.
Di sini kita akan menjadi seorang Anonymous, yaitu orang yang mengakses internet tetapi identitasnya tidak diketahui. Dengan menjadi anonymous, maka aktivitas kita di dunia maya akan sulit terlacak. Tetapi berhati-hatilah, jangan sampai semua orang tahu akan hal ini atau akan berakibat fatal bagi kita sebagai ninja.
Contoh, kita ingin mengakses situs Facebook, maka terdapat beberapa alternatif untuk mengakses situs ini:
Menggunakan peralatan ninja yang disebut “Ultrasurf”
Peralatan ninja “Ultrasurf” adalah tool yang dapat mengubah Proxy Server. Tool ini diunduh di http://ultrasurf.en.softonic.com/download.
Pertama, jalankan file executablenya (dalam hal ini, file akan berekstensi .exe) sehingga tool tersebut terbuka dengan antarmuka seperti ini:

Lalu buka browser dan bukalah situs Facebok dengan alamat sebenarnya yaitu www.facebook.com. Tool ini mengubah alamat IP kita dari yang awalnya berada di Indonesia menjadi alamat IP yang berada di negara lain. Alamat IP ini dapat dicek di situs www.whatismyipaddress.com.

Menggunakan Layanan Shorten URL
Shorten URL adalah suatu layanan di internet yang berguna untuk mempersingkat alamat URL dari sebuah situs. Misalnya kita ingin mengubah alamat web www.abcd.com/aaa/bbb/ccc/ddd/eee.htm menjadi lebih singkat, misalnya menjadi www.a.com/abcd. Tapi dalam kasus ini, situs tersebut hanya kita gunakan untuk mengubah nama domain agar tidak terdeteksi oleh sistem keamanan. Nah, mari kita langsung coba saja.
Buka situs yang memiliki layanan untuk memperpendek URL, seperti:
  • tinyurl.com
  • bit.ly
  • goo.gl
  • shorl.com
Misalnya kita buka link goo.gl. Situs tersebut adalah situs yang memiliki layanan untuk memperpendek URL dari google. Masukkan alamat situs Facebook di kolom yang disediakan, lalu tekan tombol “Shorten”, maka alamat www.facebook.com akan disederhanakan URL-nya menjadi goo.gl/4zNmj. Paste link yang sudah disederhanakan di browser, maka situs Facebook pun akan terbuka.

Diambil dari buku Cyber Ninja Penulis: Fajri R. Umbara & Feri Sulianta Penerbit: Elex Media Komputindo, terbit Juni 2012

0 Komentar